Tips Setelah Bersepeda Pemulihan

Home »

,

» Tips Setelah Bersepeda Pemulihan

Tips Setelah Bersepeda Pemulihan

Written By Eras on 05:20 | 21 July 2014

Tips Setelah Bersepeda Pemulihan - touring

Gi mana touringnya sudah sampai mana dan berapa kilometer kah jarak yang telah di tempuh kawan, perjalanan bersepeda jarak jauh dengan rute yang telah ditentukan ini sangat menyenangkan lho!. Hal ini sangat melatih ketahanan tubuh walau dibutuhkan tenaga yang ekstra

Bersepeda dengan jenis ini tentu menguras banyak energi. Istirahat yang cukup , latihan pemulihan dan ditambah nutrisi sangat kita butuhkan untuk mengembalikan tubuh ke 100 persen

Dibawah ini adalah Latihan Pemulihan dan Nutrisi yang dibutuhkan untuk mengembalikan atau memulihkan tubuh setelah perjalanan bersepeda yang jauh :

A. Latihan Pemulihan 

1. Setelah pulang dari touring yang jauh lakukanlah istirahat yang cukup kira – kira sekitar 1 sampai 2 hari , setelah itu mulailah bersepeda lagi dengan diawali dengan pemanasan kurang lebih 20 menit gunakan kecepatan yang ringan saja , jangan yang berat – berat dulu berhubung badan belum siap. Aturlah pernafasan diiringi genjotan yang ringan.

2. Rencanakan rute atau jalur untuk latihan pemulihan ini, carilah lintasan yang datar dan tanjakan maupun turunan yang ringan kawan. Hal ini sangat pas untuk pemulihan. Sedikit tips silahkan gunakan shifting ke chainring besar dan pilihlah sproket yang medium.

3. Silahkan berdiri sesat saja diatas sadel anda cobalah sprint jadi ingat tulisan  yang dulu ne Meningkatkan Sprint. Hitunglah kayuhan pedal, 25 kali setiap kali anda sprint. Atur jeda waktu tiap kali anda melakukan sprint, tetap jaga irama kecepatan. 6 kali sprint saja sudah sangat cukup  untuk pemulihan. Latihan ini bermanfaat untuk melemaskan otot kaki kita yang tegang.

4. Setelah itu, langsung cari medan turunan yang ringan dan datar 20 hingga 30 menit lebih dari cukup.

5. Carilah rute bersepeda yang santai hal tersebut sangat mendukung suksesnya proses pemulihan ini. Setelah latihan pemulihan selesai alangkah baiknya diteruskan dengan latihan pendinginan dengan medan santai yang ringan 10 menit saja.

B. Nutrisi untukmu.
Konsumsi multivitamin, mineral dan antioksidan yang cukup sangat membantu pemulihan setelah bersepeda, apa saja nutrisi tersebut : 

1. Glutamin ,Glutamina ini dijadikan suplemen para atlet , bermanfaat untuk mengganti kelelahan otot, akibat latihan yang berat yang menguras banyak energi.

2. Magnesium Elektrolit dan komponen penting. Bermanfaat untuk mengobati kelelahan dan nyeri otot.

3. Omega 3 Omega 3 menghasilkan anti-peradangan yang ikut mengembalikan pemulihan tubuh.

Semoga tulisan Tips Setelah Bersepeda Pemulihan bermanfaat bagi yang suka touring dengan bersepeda sehingga dapat memulihkan tubuhnya setelah perjalanan jauh tersebut , tetap gowes dan tetap sehat kawan.