Tips dan Cara Memilih Groupset Sepeda

Home »

,

» Tips dan Cara Memilih Groupset Sepeda

Tips dan Cara Memilih Groupset Sepeda

Written By Eras on 13:00 | 04 June 2014

/home/nurul/Downloads/shimano-saint-component-groupset-waroengpit toko sepeda online -Gunung-Mtb-Mountain bike-downhill.jpg

Hay gan, berjumpa lagi dengan saya disini. Pada siang yang cerah ini mau berbagi tentang Tips dan Cara Memilih Groupset Sepeda ne. Langsung saja kita bahas yuk , groupset yang menempel pada sepeda kita itu terdiri dari: 


-Shifter (tuas pemindah gigi) letak kiri dan kanan
-Brake Lever (tuas rem) letak kiri dan kanan
-Brake Caliper (rem dapat berupa v-break atau diskbrake letak depan dan belakang)
-Derailleurs (pemindah gigi ada 2 front derailleurs (FD) dan  rear derailleurs (RD))
-Headset (pengait antara fork dengan stem)
-Bottom Bracket  juga disebut bb (as tengah)
-Crankset (gear depan lengkap dengan lengan kayuh kiri dan kanan)
-Chain (rantai)
-Gear Sprocket / Cassette (gear belakang yang terdiri dari 7 – 10 tingkat)
-Hubset (as roda depan dan belakang)
-Perkabelan dan rumah kabel

Sejauh ini yang saya tahu ada 3 produsen besar groupset yaitu shimano, sram, dan campagnolo .
1.Shimano mengeluarkan groupset untuk sepeda road dan mtb
2.Sram  mengeluarkan groupset untuk sepeda road dan mtb
3.Campagnolo hanya mengeluarkan groupset untuk sepeda road bike saja

SHIMANO
Groupset sendiri terbagi dalam 2 kelas :
-Kelas high-end yang pada umumnya menggunakan komponen dengan teknologi maju sehingga menghasilkan komponen yang kuat namun sangat ringan dan nyaman
-Kelas low-end yang diperuntukkan untuk para hobies dan komuter.

shimano mengenalkan hirarki groupset untuk sepeda sebagai berikut, urut dari yang tertinggi (mahal) sampai yang terendah (murah)

Groupset Shimano Untuk Sepeda Mtb / Gunung :
xtr : 9 speed. pada umumnya diperuntukkan untuk para atlet profesional yang mengutamakan komponen yang ringan, kuat, dan nyaman. mengaplikasikan teknologi canggih di dalam desain dan pembuatannya, termasuk penggunaan crankset hollowtech II dan rapid shift levers.

deore xt : 9 speed. kuat, ringan, dan tahan lama. biasa untuk mtb race. dilengkapi dengan teknologi rapid shift levers, crankset hollowtech II, dan shadow.

deore lx : 9 speed. kuat namun dengan berat yang cukup masuk akal. diperuntukkan untuk para hobies yang serius melakukan explorasi trek off road, dari cross country sampai dengan all mountain. meski begitu penggunaan untuk mtb race masih cukup nyaman.

deore : 9 speed. cukup nyaman dipergunakan bagi pemula yang telah bisa menikmati trek off road yang memerlukan komponen kuat dan stabil.

alivio : 8 atau 7 speed. diperuntukan bagi pemula mtb light cross country atau untuk sepeda mtb komuter alias b2w.

acera : 8 atau 7 speed. diperuntukkan untuk sepeda mtb hanya untuk rekreasi

altus : 8 atau 7 speed. diperuntukkan untuk sepeda mtb hanya untuk rekreasi

tourney : 7 speed. diperuntukkan untuk sepeda mtb hanya untuk rekreasi

Groupset Shimano Untuk Sepeda Road :
 Dura-Ace Di2 [9070] (11 speed electronic)
Dura-Ace [9000] (11 speed)
Dura-Ace Track [7710] (NJS-approved, which is a requirement of all bicycle components used in professional Keirin racing in Japan)
Ultegra Di2 [6770] (10 speed electronic)
Ultegra [6700] (10 speed)
105 [5700] (10 speed)
Tiagra [4600] (10 speed, 9 speed on older models)
Sora [3500] (9 speed, 8 speed on older models)
Claris [2400] (8 speed)

selain yang telah disebut di atas, shimano juga mengeluarkan hone (9 speed) khusus untuk para pemain sepeda freestyle, dirtjump dan enduro. sedangkan para pemain sepeda downhill telah dimanjakan oleh shimano saint (9 speed). Jangan bingung memilih groupsetnya lho , lanjut. 

SRAM
Sedangkan groupset sram sedikit berbeda kawan ,karena sram hanya memproduksi shifter, sedangkan brakepad bermerk avid, dan untuk crankset bermerek truvatif. Untuk teknologi shifter sram di tandai dengan kode berikut, urut dari tertinggi (mahal) ke terendah (murah) ya:
x-0
x-9
x-7
sx 5
sx 4
3.0

Meskipun produsen telah mengklasifikasikan groupset tersebut sesuai peringkatnya masing – masing, namun para perakit sepeda kadang mencampur beberapa komponen dari berbagai tingkat itu ke dalam sebuah sepeda (mix groupset). Perakit bisa perorangan / produsen sepeda (polygon,united dll).Tujuanya untuk mendapatkan harga terjangkau dan nyaman dipakai

Saya dapat tips dari teman ne “ Jika kamu mau merakit sepeda untuk b2w sekaligus bisa dipergunakan untuk trek offroad, pakailah groupset alivio atau deore, pilih salah satu mana yang sesuai budget kamu” .

CAMPAGNOLO
Merupakan produsen groupset khusus Road Bike saja , hampir sama seperti shimano mempunyai nama groupset seperti dibawah ini dari tertinggi ke terendah :

Super Record EPS (11 speed electronic) 
Campagnolo Super Record 11 Speed Cassette
Record EPS (11 speed electronic)
Athena EPS (11 speed electronic)
Super Record (11 speed)
Record (11 speed)
Chorus (11 speed)
Athena (11 speed)
Centaur (10 speed)
Veloce (10 speed)

Older Campagnolo groupsets that were discontinued from 2009 are the lower-end:
Mirage (10)
Xenon (10)

Campagnolo also offers 3 triple chainring offerings for steep hill-climbing:
Comp Triple (10)
Race Triple (10)
Champ Triple (9)

Sekarang tinggal memilih groupset sepedamu deh. Itulah Sedikit Tips dari saya, Semoga tulisan Tips dan Cara Memilih Groupset Sepeda ini bermanfaat bagi para goweser mania dari sabang sampai merauke. Tunggu Tips dan Cara lainya di waroengpit.com